Wisata Bahari di Perkampungan Tradisional Selangan

Wisata Bahari di Perkampungan Tradisional Selangan

Post-selangan
Desa-Selangan_0001_Layer-26

Alasan Pertama

suasana di sekitar tempat makan ini juga begitu nyaman. Anda akan duduk lesehan seperti di gazebo terbuka, dengan pemandangan laut dari segala penjuru. Suasana sejuk akan sangat terasa saat menikmati ikan bakar di sini

Desa-Selangan_0110_Layer-17

Alasan kedua

Perjalanan menuju ke Pulau Selangan ini tidak akan membuat Anda bosan, karena selama di perjalanan Anda akan dimanja dengan pemandangan alam di sekitar yang begitu indah

Desa-Selangan_0111_Layer-30

Alasan ketiga

Selangan dikelilingi lautan nan biru serta lokasinya yang berdekatan dengan hutan mangrove pesisir Bontang Lestari bisa membawa daya tarik tersendiri

Apa Daya Tarik Wisata ke Pulau Apung Selangan ?

Kampung-Apung-Selangan_001_Layer-21

Sajian Wisata Kuliner Sari Laut

Menyajikan wisata kuliner sari laut yang siap memanjakan perut. Mulai dari ikan kakap, ikan kerapu, ikan bawal, ikan bawis, dan berbagai jenis ikan lainnya bisa Anda pesan di sini, semua diolah dengan berbagi bumbu pilihan oleh masyarakat setempat

Kampung-Apung-Selangan_0010_Layer-20

Community Based Tourism

Dengan konsep Community Based Tourism masyarakat turut andil dalam proses perencanaan, pengelolaan, serta pengambilan keputusan dalam pengembangan destinasi wisata juga ikut berperan aktif dalam berbagai kegiatan pengembangannya

Kampung-Apung-Selangan_0007_Layer-25

Panorama Bawah Laut Yang Eksotis

Pulau Selangan memiliki banyak spot terumbu karang dengan panorama bawah laut yang begitu eksotis, bisa membawa pesona tersendiri bagi Selangan sebagai Potensi Wisata Alam Minat Khusus

Desa-Selangan_0012_Layer-31
Kampung-Apung-Selangan_0013_Layer-16
Kampung-Apung-Selangan_0003_Layer-27
Kampung-Apung-Selangan_0014_Layer-15
Kampung-Apung-Selangan_0002_Layer-28

PANORAMA ALAM PESISIR DAN KEARIFAN SENI BUDAYA

Saat pertama kali tiba di Pulau Selangan atau Kampung Terapung Anda akan disambut oleh papan selamat datang, bertuliskan Selangan City Bontang lestari yang ditulis dengan penuh warna di depan desa tersebut. Tidak hanya tulisan di papan saja yang penuh warna, namun semua warna rumah dan pijakan di kampung tersebut sangatlah penuh warna. Memasuki area perkampungan, Anda akan menyadari bahwa kampung ini sangat bersih dan tidak terlihat sampah.

Untuk menuju lokasi wisata Kampung Terapung Anda harus menuju Pelabuhan Tanjung Laut terlebih dahulu, yang berjarak sekitar 2,1 kilometer dari pusat kota. Setelah menempuh perjalanan kurang lebih 6 menit dan tiba di pelabuhan, Anda bisa memilih untuk menyewa perahu atau speedboat untuk menuju lokasi wisata. Jika memilih menggunakan speedboat, perjalanan Anda akan memakan waktu sekitar 25 menit saja.

Sedangkan apabila Anda memilih menggunakan transportasi perahu, maka akan menghabiskan waktu kurang lebih 30 hingga 40 menit. Dimana harga sewa perahunya sendiri yaitu sekitar 350 ribu rupiah saja dengan kapasitas penumpang hingga 10 orang. Saat naik perahu, Anda akan diminta untuk menggunakan jaket pelampung yang telah disediakan. Hal ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi bila terjadi sesuatu hal yang tidak inginkan.

Perjalanan menuju ke Pulau Selangan ini tidak akan membuat Anda bosan, karena selama di perjalanan Anda akan dimanja dengan pemandangan alam di sekitar yang begitu indah. Hawa sejuk yang menerpa wajah saat di perahu, ikan ikan yang terkadang melompat di sisi perahu, dan hutan mangrove yang berada tidak jauh dari Pulau Selangan sendiri. Dijamin membuat Anda akan terkesima dan terkagum kagum selama berada di atas perahu.

Desa-Selangan_0002_Layer-27
Paket Penginapan
Desa-Selangan_0008_Layer-28

Tips Berkunjung ke Pulau Selangan Bontang

Agar perjalanan liburan Anda ke Pulau Selangan menjadi berkesan tanpa kendala, maka terdapat beberapa tips wisata yang bisa Anda perhatikan. Salah satunya yaitu siapkan uang tunai yang cukup jika Anda berkunjung kemari, karena di Kampung Terapung tersebut akan sulit untuk menemukan ATM. Jadi akan lebih baik bila Anda membawa uang tunai yang cukup untuk melakukan berbagai transaksi.

Selain itu, Anda juga sebaiknya melakukan reservasi terhadap persewaan perahu yang ada. Terlebih jika Anda berkunjung pada saat musim liburan tiba, agar Anda tidak perlu antri lama untuk menggunakan transportasi tersebut. Selama berada di Kampung Terapung, Anda juga harus selalu memperhatikan tingkah laku. Karena meski objek wisata, tempat tersebut merupakan daerah tempat tinggal warga setempat.

Jadi jangan sampai kehadiran Anda membuat penduduk tidak nyaman, ingatlah untuk selalu menjunjung sopan santun dan tidak membuang sampah sembarangan apalagi sampai mencemari laut di sana. Dengan begitu perjalanan Anda pun akan menjadi lebih menyenangkan, dan penduduk sekitar juga akan senang dengan kedatangan Anda di kampung mereka.

Pulau Selangan yang menawarkan pengalaman wisata berbeda ini menjadi salah satu destinasi yang harus Anda kunjungi, setidaknya sekali seumur hidup. Karena semua aktivitas yang ditawarkan dijamin akan menjadi sebuah kenangan yang begitu membekas, dan tidak akan pernah dapat dilupakan. Tidak hanya segudang aktivitasnya saja yang akan memanjakan Anda, tapi wisata kuliner di dalamnya pun siap menggugah selera dan menggoyang lidah.

Kuliner Selangan
Paket Snorkeling

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *